Movie Review: Terlalu Tampan | Bagus Komik atau Film Live Action?
Siapa penggemar komik Webtoon Terlalu Tampan? *angkat tangan*
Siapa yang udah nonton film Terlalu Tampan? *angkat tangan*
Menurut kalian bagus komik atau film live action-nya? Atau bagus dua - dua nya? Menurut opini ku sih bagus yang...... dibahas dulu ehehe.
Judul: Terlalu Tampan
Director: Sabrina Rochelle Kalangie
Release: 31 January 2019 (Indonesia)
Cast: Ari Irham, Rachel Amanda, Nikita Willy, Calvin Jeremy, Tarra Budiman
Genre: Comedy, Romance
Siapa yang udah nonton film Terlalu Tampan? *angkat tangan*
Menurut kalian bagus komik atau film live action-nya? Atau bagus dua - dua nya? Menurut opini ku sih bagus yang...... dibahas dulu ehehe.
Gambar: Poster Official Terlalu Tampan |
Director: Sabrina Rochelle Kalangie
Release: 31 January 2019 (Indonesia)
Cast: Ari Irham, Rachel Amanda, Nikita Willy, Calvin Jeremy, Tarra Budiman
Genre: Comedy, Romance
Untuk Webtoon Reader di Indonesia, pasti udah tau kalo film ini adaptasi dari komik Terlalu Tampan. Pembuat cerita dan komik Terlalu Tampan adalah Muhammad Ahmes Avisiena Helvin dan Savenia Melinda Sutrisno. Nah, untuk komiknya sendiri genrenya komedi yang sangat absurd banget. Diceritakan ada cowok yang gantengnya keterlaluan sampai bikin cewek gila, kejang dan mimisan. Tapi karena hal itu, si cowok jadi ga leluasa karena dimana dia pergi pasti ada aja kejadian aneh.
Nah, gimana dengan filmnya? Cerita dari film live action ga jauh beda sama komiknya. Tetapi banyak perbedaan di dalam film. Kemungkinan agar mendapat ending cerita yang matang dan padat dalam durasi sekitar 1 jam 46 menit. Kan ga mungkin semua materi komik dimasukin, bisa - bisa jadi sinetron :)
1. Karakter yang Berbeda
Sebenarnya visual dari karakter tetap sama dengan komik, tetapi ada perbedaan sedikit. Di komik, Mas Kulin adalah adalah anak tertua. Sedangkan di live action, Mas Kulin menjadi adik Mas Okis. Mungkin biar dapet cerita yang pas, karakternya ditukar. I think its no problem, karena karakter Mas Kulin dan Mas Okis tetap sama dengan di komik.
Gambar: Pemain Utama Terlalu Tampan |
2. Komedi yang Receh tapi Mantul
Gimana tuh? Receh tapi tetep mantul? Ya karena komedi di dalam film sebenarnya udah biasa gitu, tapi karena terbantu dari visual efek dan pembawaan karakter dari pemainnya jadi tetep ngakak. Jokes nya pun ada banyak yang di ambil dari komik, Kayak keringat Mas Kulin yang bikin ganteng orang lain, terus mas Kuli yang kemana - mana pakai helm, and many more. Untuk yang butuh hiburan ngakak, film ini cocok bet lah.
Gambar: Salah satu adegan dalam Terlalu Tampan |
3. Isi cerita dari Film yang mengena di Hati
Cerita film live action Terlalu Tampan ini lengkap banget lah. Ada kekeluargaan, pertemanan dan cinta. Jujur, gue baper wkwk. Jadi film ini ngajarin kita buat ga memandang orang dari luarnya aja, di antara pertemanan jangan egois dan harus saling jujur. keren lahhhh. cocok buat nonton bareng keluarga sama temen - temen dah.
Gambar: Salah satu adegan main ML di Terlalu Tampan |
4. My Final Review
Meskipun ada beberapa perbedaan dengan komik dan beberapa kekurangan dalam cerita, tapi film ini termasuk keren dan bagus banget. Film adaptasi komik Indonesia yang pertama. Dan yang pasti kedepannya akan ada banyak film live action dari komik Indonesia jugaaaa! Cant Wait!
My final result is 8.2/10.
Komentar
Posting Komentar